HARMASNEWS - Beda dengan tempat wisata di wilayah timur Cilacap yang didominasi oleh pantai, di wilayah barat Cilacap tempat wisata yang bisa ditemui cukup beragam, mulai dari perbukitan, air terjun, hutan pinus, bahkan pemandian air panas.
Dari sekian tempat wisata di Cilacap, pemandian air panas Cipari yang paling diminati pengunjung. Sebab, banyak manfaat serta khasiat yang dirasakan pengunjung usai berendam di pemandian air panas Cipari ini.
Pemandian air panas ini terletak di Desa Cipari, Kecamatan Cipari, Kabupaten Cilacap.
Akan tetapi, yang menarik, pemandian air panas ini selain menjadi tempat refleksi dan pengobatan, cerita awal mula pemandian air panas ini tak kalah menariknya.
Menurut sesepuh desa setempat, Amir, sebelum ada pemandian air panas, di kawasan ini dulunya sudah ada air terjun dengan tinggi 35 meter dan mengalir dari perbukitan yang ada di sebelah utara.
Namun, pada tahun 1930-an, pemerintah kolonial Belanda melalui badan usahanya saat itu mencoba melakukan pengeboran atau eksplorasi di kawasan tersebut karena diduga kandungan minyak bumi.
"Begitu dibor, yang keluar air panas, bukan minyak bumi. Kemudian airnya mengalir ke parit kecil di sekitar lokasi pengeboran," katanya dalam keterangan tertulisnya, Minggu, 7 Agustus 2022.
Amir mengungkapkan, setelah kegagalan itu kemudian dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar sebagai tempat pencarian baru, yakni menjadikan tempat tersebut sebagai pemandian air panas yang bisa dikunjungi wisatawan sejak 1948 sampai sekarang.
Selain itu, di kawasan ini juga terdapat sumur yang airnya mengandung belerang, yang oleh masyarakat dipercaya bisa menyembuhkan penyakit kulit.
Menurut Amir, dulu ya hanya pemandian biasa, seperti bak.
Artikel Terkait
Staff Khusus Presiden Joko Widodo : Indonesia berhasil menjadi tuan rumah yang baik
Sungguh Pilu, Ibu dan Anak Meninggal Di Kiosnya Saat Kebakaran
Sifat dan Perilaku Berdasarkan Hari Lahir, Cek Kamu Seperti Apa
Pendopo Wijayakusuma Sakti Pajang Benda-benda Purbakala, Ada Apa?
Haru, Sambut Kedatangan Jemaah Haji Banjarnegara
Hati-hati, 5 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Mandul
Presiden Jokowi Tutup ASEAN Para Games 2022, Tidak Ada Perbedaan dengan Non Disabilitas
Ditabrak Mobil Buatan China Lainnya, Kabin Wuling Mini EV Utuh
Patut Disimak, 7 Kebiasaan yang Membuat Wajah Cepat Tua
Maraton, 50 Calon Karyawan PJT II Digembleng Pengendalian DAS Citarum